Cara Mendaftar MyPertamina

Pemerintah menargetkan penggunaan MyPertamina untuk pengisian bahan bakar kendaraan. Untuk mempersiapkan hal tersebut, berikut cara mendaftar aplikasi MyPertamina lewat aplikasi, dan lewat situs.



 
Sudah bukan rahasia lagi bahwa pemerintah tengah melakukan digitalisasi dalam segala aspek masyarakat. Hal ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan sosial yang aman, kondusif, dan ramah akan teknologi. Salah satu contoh nyatanya adalah penggunaan aplikasi MyPertamina untuk melakukan pengisian bahan bakar. 

MyPertamina sendiri merupakan aplikasi terpadu buatan PT. Pertamina yang dibuat untuk memudahkan dalam pengisian bahan bakar. Pada awal kehadirannya, MyPertamina menjadi bulan-bulanan oleh netizen karena servernya sering error, tampilannya yang buruk, serta menyalahi aturan penggunaan telepon genggam di SPBU. 

Walaupun menuai kritik pedas, PT. Pertamina terus memperbaiki pelayanan aplikasi MyPertamina. Berbagai perbaikan dan update terus dilakukan untuk meningkatkan pelayanan dalam pengisian bahan bakar. Terlebih, pemerintah menargetkan digitalisasi penuh dalam pengisian bahan bakar di SPBU. 

Untuk mempersiapkan hal tersebut, kami telah merangkum beberapa cara untuk mendaftar aplikasi MyPertamina dari beberapa platform, mulai dari aplikasi dan situs web. Perlu di catat, bahwa kamu perlu menyiapkan beberapa berkas seperti NIK, KTP, foto kendaraan, dan STNK.

1. Cara mendaftar MyPertamina lewat aplikasi

Mendaftar MyPertamina lewat aplikasi cukup mudah dan praktis. Berikut langkah-langkahnya:
  • Buka aplikasi MyPertamina, lalu mendaftar akun dengan menggunakan nomor telepon dan membuat PIN/password.
  • Setelah membuat akun, kemudian login ke MyPertamina.
  • Pilih menu “Daftar dan Transaksi”
  • Klik banner biru untuk mendapatkan BBM bersubsidi (Pertalite & Solar). Setelah itu masukan NIK dan password.
  • Kemudian, isi formulir yang diperlukan. Seperti isi data diri KTP, foto diri, alamat lengkap, 
  • Lalu, dalam bagian data kendaraan, upload foto STNK, foto kendaraan, nomor polisi, dan data kendaraan lainnya. Pastikan semua data sesuai dengan data asli. Apabila memiliki kendaraan lebih dari satu, silahkan mengulang langkah tersebut.
  • Untuk pelanggan non-kendaraan, lengkapi formulir dengan benar dan foto surat rekomendasi dari Instansi terkait. Pastikan semua data sesuai dengan data asli.
  • Setelah sudah diisi, kemudian masukan password kembali untuk mengambil klaim penggunaan subsidi.
  • Beri centang pada persetujuan privasi data. 
  • Setelah semua terisi, klik daftar penggunaan BBM subsidi.
  • Setelah itu, kamu perlu menunggu paling lama hingga tujuh hari kerja hingga datamu terverifikasi.
  • Setelah terverifikasi, kamu bisa mulai melakukan pembelian lewat aplikasi MyPertamina.

2. Cara mendaftar MyPertamina lewat situs internet

Mendaftar MyPertamina lewat situs internet terhitung cukup rumit. Namun jangan khawatir, kami telah merangkum untuk kamu. Berikut langkah-langkahnya:
  • Pertama, buka website subsiditepat.mypertamina.id.
  • Setelah membaca tata cara pendaftaran, centang kotak sebagai konfirmasi persetujuan.
  • Klik “Daftar sekarang”
  • Kemudian, isi formulir yang diperlukan. Seperti isi data diri KTP, foto diri, alamat lengkap, Pastikan data telah terisi benar. Lalu klik Selanjutnya.
  • Pilih jenis subsidi.
  • Pilih tipe customer. Kendaraan pribadi atau instansi.
  • Kemudian, masukan data kendaraan seperti upload foto STNK, foto kendaraan, nomor polisi, dan data kendaraan lainnya. Pastikan semua data sesuai dengan data asli. Apabila memiliki kendaraan lebih dari satu, silahkan mengulang langkah tersebut. Bila sudah lengkap, klik selanjutnya.
  • Untuk pelanggan non-kendaraan, lengkapi formulir dengan benar dan foto surat rekomendasi dari Instansi terkait. Pastikan semua data sesuai dengan data asli.
  • Setelah sudah diisi, kemudian masukan password kembali untuk mengambil klaim penggunaan subsidi.
  • Beri centang pada persetujuan privasi data. 
  • Setelah semua terisi, klik daftar penggunaan BBM subsidi.
  • Setelah itu, kamu perlu menunggu paling lama hingga tujuh hari kerja hingga datamu terverifikasi.
  • Apabila sudah terverifikasi, kamu akan mendapatkan pemberitahuan via SMS.
  • Terakhir, setelah sudah terverifikasi, kamu bisa mendownload aplikasi MyPertamina untuk melakukan pengisian bahan bakar. 

Demikian langkah-langkah mendaftar aplikasi MyPertamina via aplikasi atau lewat situs internet. Semoga membantu ya.

Sumber foto: Instagram Pertamina